Bogor Group - TNI AU. Wingdikum. Dalam rangka rangkaian peringatan ke-72 HUT TNI AU, Wingdikum ikut serta dalam pertandingan olah raga yang telah diselenggarakan di Lanud Atang Sendjaja, Senin (9/4). Pertandingan olah raga yang diikuti tersebut adalah Gateball, bola voli dan tenis lapangan. Tim Gateball “Maleo” Wingdikum meraih juara ke-2 sedangkan tenis lapangan meraih juara ke-3. Pembagian hadiah dilaksanakan usai upacara HUT TNI AU yang dilaksanakan di Apron Lanud Atang Sendjaja. Upacara diikuti oleh seluruh personel Lanud Atang Sendjaja dan Wingdikum baik militer maupun PNS.
Bertindak sebagai Inspektur upacara Komandan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja Kolonel Pnb Bambang Juniar Djatmiko, S.Sos. Danwing 4 dalam sambutannya membacakan sambutan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, SE.,M.M.
Mengatakan bahwa peringatan hari Angkatan Udara, pada hakekatnya adalah upaya pelestarian nilai-nilai historis perjuangan pengabdian Angkatan Udara sejak awal kelahirannya. Oleh karena itu, setiap tanggal 9 April merupakan saat yang tepat untuk terus menggali semangat pengabdian, pantang menyerah dan dedikasi tinggi para pejuang, pelopor, sesepuh dan senior Angkatan Udara yang telah meletakkan dasar-dasar organisasi pertahanan negara di udara, yang implementasinya sangat relevan bagi keberadaan TNI AU di masa lalu, masa sekarang dan masa mendatang, kata Kasau.
Sumber: Website Resmi TNI AU
Advertisement