banner here

Jurus Dasar Pencak Silat Cimande

- 03 Maret
advertise here

Bogor Group - Aliran beladiri tradisional Pencak Silat Cimande atau dengan kata asli 'Penca Cimande' sudah dikenal masyarakat Indonesia bahkan dunia.

Salah satu turunan asli keluarga Penca Cimande sekaligus pimpinan Saung Pelestarian Penca Cimande, Didih Supriadi (53), mengaku bahwa pihaknya sudah sering didatangi warga asing yang ingin belajar aliran Pencak Silat di saungnya.

Seperti dari Brunei Darussalam, Australia, Jerman, Belanda dan yang lainnya.

Saungnya itu terletak di pusat asal muasal aliran Cimande tersebut yakni di Kampung Tarikolot, Desa Cimande, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor.

"Cimande itu lebih kepada filosofi hidup, asal-usul hidup, sebab diawali jurus dasar duduk," ujar Didih kepada TribunnewsBogor.com, Rabu (8/3/2018).

Ia menjelaskan bahwa dalam Penca Cimande tidak memandang gelar jabatan apa pun dan harus belajar dari duduk di bawah.

Lanjut, Didih, beberapa bulan kemudian baru orang tersebut yang belajar jurus dengan kuda-kuda berdiri.

"Kita turun ke dunia bayi dulu, proses, orang kaya proses demi proses dulu, orang pintar proses demi proses dulu, kita hidup juga proses, lulus di perjalanan, setelah ujian-ujian, Insya Allah kita akan menemukan cita-cita," jelasnya.

Ia menuturkan bahwa belajar Penca bukan untuk bertengkar, membuat orang celaka, tapi untuk menyelamatkan diri kita dari hawa nafsu.


Sumber: Tribun



Advertisement advertise here
 
banner here